SSB Hidayatullah Menang Tipis 2 -1 Lawan SSB Cenderawasih Pada Laga Persahabatan

Jayapura.Fakta Harian.Com  – Pertandingan persahabatan yang berlangsung pada Sabtu, 15 Februari 2025, di Lapangan Hidayatullah Holtekam mempertemukan dua tim sepak bola U 12 Tahun, SSB Hidayatullah Holtekam dan SSB Cenderawasih, dalam laga yang penuh drama. Tim SSB Hidayatullah berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 atas SSB Cenderawasih.

Pada babak pertama, SSB Cenderawasih tampil lebih dominan dan berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol dari striker Christian Kabes. Gol tersebut tercipta di menit ke-15, dan meski SSB Hidayatullah berusaha keras, skor 1-0 bertahan hingga jeda babak pertama.

Namun, SSB Hidayatullah tidak menyerah begitu saja. Di awal babak kedua, mereka berhasil menyamakan kedudukan lewat gol spektakuler dari striker haus gol putra. Pada menit ke-29, sebuah umpan lambung dari sudut kanan berhasil diterima dengan sempurna olehnya , yang kemudian melepaskan tendangan keras yang menembus gawang SSB Cenderawasih yang dijaga oleh Aleko. Skor pun berubah menjadi 1-1.

Drama pertandingan semakin memanas menjelang akhir laga. Di menit-menit terakhir, gelandang penyerang Raul Jikwa dijatuhkan di area kotak penalti oleh pemain SSB Cenderawasih. Wasit pun langsung memberikan tendangan penalti untuk SSB Hidayatullah. Raul Jikwa yang menjadi eksekutor berhasil dengan tenang mengeksekusi penalti tersebut, membawa timnya unggul 2-1.

Skor ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. SSB Hidayatullah Holtekam meraih kemenangan dengan skor 2-1 dalam laga yang penuh semangat ini.

Pelatih kepala SSB Cenderawasih, Netty Ohee, memberikan tanggapannya terkait kekalahan timnya. “Penguasaan bola dan teknik permainan sebenarnya sudah cukup baik. Namun, kerja sama tim masih perlu ditingkatkan, karena itu menjadi faktor penting dalam pertandingan. Ke depan, kami akan lebih fokus pada perbaikan kerjasama tim agar lebih solid di lapangan,” ujar Netty.

Meskipun hasil akhir tidak sesuai harapan, Netty menekankan bahwa pertandingan ini lebih bertujuan untuk memberikan pengalaman dan jam terbang bagi para pemain U-12 Tahun. “Kami tidak hanya mengejar kemenangan, tetapi lebih mengutamakan pembelajaran dan pengembangan keterampilan anak-anak di lapangan,” tambahnya.

Ia juga menambahkan bahwa SSB Cenderawasih akan terus mengadakan laga uji coba dengan tim-tim lain di Jayapura untuk menambah jam terbang para pemain U 12 Tahun, agar mereka bisa semakin berkembang dan siap menghadapi tantangan ke depan.

Dengan semangat dan harapan yang tinggi, SSB Hidayatullah dan SSB Cenderawasih akan terus berusaha mengasah kemampuan dan membangun tim yang lebih solid untuk masa depan sepak bola Jayapura.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *